Singing Hatsune Miku

Chapter 2

Semangat
(Gen 5)

Sesampainya di kosan gw yang sederhana ini. gw langsung hidupin laptop dan mengedit foto foto member yang baru aja tadi gw foto. sedangkan tama langsung aja tidur, mungkin dia kecapean gara gara sepanjang jalan gak ada berhentinya nangis dan neriakin nama jeje. temen gw yang satu ini sampe segitunya dukung jkt48. yah pastinya jkt48 bisa sebesar ini juga karena fans fans yang seperti tama. selalu mendukung sepenuh hati.

esok harinya para staf berkumpul mengadakan rapat kecil. karena banyaknya jadwal acara para member maka di bentuklah tim tim untuk mendampingi masing masing member. para member senbatsu di jadwalkan akan berangkat ke jepang untuk pengambilan gambar. dan rapat pagi ini di pimpin langsung oleh jiro san.
" randi kamu ikut ke jepang ya, dimas dampingin gen 5 buat promosi yang semenarik mungkin, terus yang lain standbay seperti biasa di theater karena theater juga tetap berjalan seperti biasanya " ujar jiro san. " pak, maaf boleh gak saya tukeran sama dimas. dimas yang ke jepang saya yang dampingin gen 5 " sahut randi. melodi yang pagi itu mengikuti rapat pun tersenyum mendengar permintaan randi. " loh tumben ran, biasanya kamu paling pengen ke jepang " ujar jiro san. " gak apa apa pak cuma aja seseorang nyaranin saya tuk melihat para member gen 5 " jelas randi. " oke, dimas gimana siap pergi ke jepang? " tanya jiro san. " saya selalu siap kok pak " jawab dimas. " kalau gitu saya mau kalian semua kerja yang maksimal ya. oya mel, para member yang akan berangkat ke jepang udah siap kan? " tanya jiro san. " siap pak semua visa dan paspord juga udah di urus " jawab melodi. " ya sudah rapatnya sampai di sini dulu kalian kembali bekerja sesuai dengan tugasnya masing masing. randi juga sudah bisa mulai mendampingi gen 5 ya. selamat berkerja semuanya " jiro san membubarkan rapat. seluruh staf yang mengikuti rapat keluar dari ruangan itu termasuk randi dan melodi. randi pun bergegas mempersiapkan alat alatnya.
" halo kak randi " sapa ayana yang baru saja datang. " eh ayana, udah siap ya mau ke jepang. awas ada yang ketinggalan gak? " tanya randi. " gak dong, udah di siapin dari tadi malam soalnya. oya yang lain kemana kak? " " di dalam mungkin coba aja masuk " jelas randi. " loh kak randi mau kemana? gak ikut ke jepang? " tanya ayana sedikit bingung melihat randi yang sedang bersiap pergi dari theater jkt48. " oh gak, dimas yang bakal dampingin kalian. aku nitip oleh olehnya aja ya " jawab randi. " terus ini kak randi mau kemana? " tanya ayana lagi. " randi mau ngedampingin gen 5. makanya dia gak ikut ke jepang " jelas salah satu staf tiba tiba datang menghampiri randi dan ayana. " oh, kalau gitu yang semangat ya kak randi. ganbatte " ujar ayana. " makasih ya, saya berangkat dulu " jelas randi mulai melangkah pergi. randi bergegas pergi ke suatu tempat. di tempat itu para member gen 5 sedang serius berlatih. para gen 5 berlatih dengan penuh semangat. tak lama kemudian randi tiba di tempat itu. kebetulan saat itu para member gen 5 sedang istirahat. " anak anak kumpul dulu sini " ujar salah seorang trainer. seluruh member gen 5 langsung berkumpul. saat itu trainer memperkenalkan randi kepada para member gen 5. dan para member gen 5 pun memperkenalkan diri mereka masing masing. setelah saling berkenalan para member kembali melanjutkan latihan dan randi juga mulai berkerja. para member terus menari mengikuti koreografinya dengan penuh semangat. mereka seolah tak kenal lelah. randi juga seolah merasakan semangat mereka yang begitu besar.
" gimana ran? " tanya seorang staf yang bertanggung jawab atas member gen ke 5. " eh mba, gimana apanya mba? " tanya randi. " ya mereka, gak kalah kan sama member member senior " jelas mba fitri. " semangat mereka memang sangat menonjol mba. meski udah terlihat kelelahan mereka terus berlatih. aku bahkan seperti melihat para member gen pertama di sini " ujar randi. " ya kamu benar ran, mba juga menaruh harapan besar terhadap mereka. kamu tau jkt saat ini sudah banyak di tinggalkan para membernya. ghaida, dhike, haruka, dan kemarin jeje mengumumkan graduatenya. mereka itu para member yang selalu masuk senbatsu. pastinya sangat berat bagi jkt48 kehilangan member member senbatsunya. tapi setiap mba melihat para generasi yang baru, mba selalu melihat harapan yang indah untuk jkt48 " ucap mba fitri. " mba fitri memang sangat hebat. tentu aja jkt48 selalu bertahan karena setiap generasi baru mba fitri yang menanganinya " ujar randi. " hehehe kamu bisa aja ran. sekarang saya bahkan lebih merasa lega karena saya punya tim yang kuat. saya senang saat kamu memutuskan untuk mendampingi gen 5. mereka saya percayakan pada kamu ran. mereka juga butuh bantuan kamu " ujar mba fitri. " saya pasti akan berkerja sebaik mungkin mba " randi tersenyum
" kalau begitu mulai sekarang sampai kedepannya mereka saya serahkan ke kamu. jadi mulai sekarang kamu yang bertanggung jawab penuh untuk kemajuan mereka " ujar mba fitri. " eh.... kok saya mba. saya kan cuma official. nanti kalau ketauan managemen bisa bahaya saya mba " randi terkejut. " urusan managemen nanti mba yang tanggung jawab. jadi tolong buat bunga bunga ini berkembang dengan indahnya " jelas mba fitri. " tapi mba, saya belum punya pengalaman sama sekali tentang hal seperti ini " ujar randi. " para member aja pantang menyerah. masa kamu sudah mau menyerah sebelum mencoba ran. pokoknya gak ada tapi tapian " ucap mba fitri. " saya coba deh mba " jelas randi. " jangan cuma di coba. lakukan sepenuh hati kamu " ujar mba fitri.
" baik mba " jawab randi. setelah itu mba fitri menghampiri para trainer untuk menjelaskan jika mulai saat itu randi yang bertanggung jawab atas aktifitas para gen 5. para trainer pun menerima dengan senang hati penjelasan dari mba fitri. sedangkan randi semakin bingung apa yang harus ia lakukan. randi memang telah lama mengikuti perkembangan jkt48 akan tetapi baru kali ini dia terlibat secara langsung untuk perkembangan jkt48 kedepannya. " kak randi " panggil julia salah satu member gen 5. " kak randi sini dong jangan ngelamun sendirian di situ. nanti kesurupan loh " sahut zahra yang juga salah satu member gen 5. randi pun tersenyum dan menghampiri para member gen 5. " loh kalian sudah selesai latihannya? " tanya randi. " udah dong kak " jawab seluruh member serentak.
" kak randi ngapain tadi ngelamun sendirian? mikirin pacarnya ya? " tanya julia. " wah gak kok. lagi pula saya juga sama kayak kalian. gak punya pacar " jawab randi. " kak randi bohong nih masa ganteng ganteng belum punya pacar " ujar zahra. " lah memang nya para member jkt cantik cantik punya pacar apa? " tanya randi. " ya beda lah kak kan ada golden rule " jawab julia. " iya sama saya juga ada golden rule " ujar randi. " loh memangnya golden rule berlaku buat staff juga ya kak? " tanya julia. " ya ngak juga sih cuma biar fokus kerja aja " jelas randi. " padahal sih belum ada cewek yang mau sama gw " ujar randi dalam hati. " oya kak cerita dong " pinta puti. " cerita apa? " tanya randi. " menurut kakak jkt48 itu seperti apa sih? " tanya zahra. " em apa ya, jkt48 itu tepat saya berkerja. hehehe " jawab randi. " ah kak randi mah jawabnya gitu " ujar julia. " kalau bagi kalian sendiri jkt48 itu apa? " tanya randi. " jkt48 itu seperti mimpi " ujar nurhayati. " iya impian yang benar benar nyata " sahut zahra. " karena itu kami semua pingin banget jadi member jkt48 " jelas julia. " kalau gitu kalian harus lebih berusaha lagi " ujar randi. " tapi kak, di bandingkan dengan member senior kami tidak ada apa apanya sama sekali " sahut zahra. " iya kak, mereka itu benar benar idol yg sesungguhnya. sedangkan kami hanya anak kecil yang mencoba meraih mimpi " ujar puti.
" hahaha... kalian juga tau kan waktu pertama nabilah masuk jkt48. dia juga seumuran dengan kalian, dan sama seperti kalian. cuma anak kecil yang mencoba meraih mimpi. dulu para member gen 1 bahkan membawa beban yang lebih berat di banding kalian. mereka di sini membawa nama baik akb48. mereka juga sangat takut untuk gagal karena itu mereka berjang keras agar bisa di terima oleh para fans. dan juga berusaha untuk mendapatkan hati akimoto sensei. jadi kalian juga jangan mau kalah. kalian harus lebih memberikan yang terbaik " jelas randi.
" karena itu kak mohon bimbingannya " ujar julia. " iya kak kami pingin banget bisa berkembang sperti member member senior " sahut zahra. " kami juga mau konser di jepang kak " sahut nurhayati. " untuk sekarang kalian harus fokus ke konser pertama kalian di theater. itu langkah pertama kalian " ujar randi tersenyum. " yey, kak randi terus dukung kami ya " ujar julia. " iya pasti, kalau gitu sekarang kita buat vidio perkenalan untuk para fans. nanti saya upload di fanpage member " jelas randi. mereka langsung berkerja dengan cepat. satu persatu member memperkenalkan diri mereka di depan kamera. terlihat para member gen 5 sangat berantusias. mereka terlihat mendapatkan semangat yang baru. randi pun tersenyum melihat semangat mereka yang telah kembali. setelah seluruh member gen 5 selesai membuat vidio perkenalan diri mereka, randi bergegas menuju ruangan mba fitri. " permisi mba " ujar randi saat berada di depan pintu ruangan mba fitri. " eh randi, silahkan masuk ran " sahut mba fitri. randi kemudian masuk ke dalam ruangan itu dan mba fitri pun mempersilahkan randi untuk duduk. " gimana ran? " tanya mba fitri.
" kami baru saja selesai membuat vidio perkenalan untuk para fans mba. tinggal saya kerjakan malam ini. insya allah besok vidionya udah bisa di lihat oleh para fans " ujar randi. " iya mba percaya sama kamu " jelas mba fitri. " oya mba boleh gak saya liat jadwal kegiatan gen 5? " tanya randi. " wah rupanya kamu juga sudah mulai serius ya ran " mba fitri tersenyum. " iya mba, saya juga gak mau ngecewain mereka " jelas randi. " ini ran, silahkan kamu pegang aja. kan sekarang kamu yang bertanggung jawab " mba fitri memberikan selembaran kertas kepada randi. " kenapa di sini cuma jadwal latihan aja mba? jadwal di luar latihan cuma saat handshake even di hari sabtu. kenapa kita gak perbanyak promo untuk konser pertama gen 5 di hari senin depan mba? " ujar randi setelah membaca selembaran kertas itu. " yah mau gimana lagi ran. managemen masih fokus dengan member inti yang sekarang lagi ada acara di jepang. belum lagi harus mempersiapkan event hs, theater juga masih terus berjalan " jelas mba fitri. " em, kalau seandainya ada kegiatan tambahan di luar jadwal ini gimana mba? " tanya randi. " ya asal gak mengganggu jadwal latihan mereka aja ran. mereka juga masih harus banyak latihan. latihan koreo, latihan menyanyi, yang lebih penting itu latihan bagai mana menyampaikan spirit kepada para fans " jelas mba fitri. " em, kalau hari minggu nanti para gen 5 promo secara langsung gimana mba? " tanya randi lagi. " maksudnya gimana tuh? " mba fitri mulai sedikit lebih antusias.
" maksudnya gini mba. nanti saya akan bantu para member gen 5 buat semacam pamflet untuk konser perdana gen 5 di theater. terus para member gen 5 ngebantu untuk nyebarin pamflet itu " jelas randi. " lalu di mana lokasi nya? " tanya mba fitri lagi. " bisa di depan fx selama carfreeday mba " jawab randi. " oke saya setuju. semoga aja dengan ini para fans bisa mulai melirik ke gen 5 " ujar mba fitri. " iya mba dan saat handshake juga momen yang penting untuk menarik perhatian para fans " jelas randi. " tapi masih ada satu masalah lagi ran " ucap mba fitri. " masalah apa mba? " tanya randi. " coba kamu liat lembaran berikutnya " ujar mba fitri. randi kemudian membuka lembaran berikutnya dari kertas yang ia pegang. di lembaran itu berisikan jadwal kegiatan tim inti jkt48. " ini masalah besar bagi gen 5 mba " ujar randi. " itu yang sedang mba pikirkan ran " sahut mba fitri. " apa anak anak sudah tau tentang ini mba? " tanya randi. " mba takut malah membuat semangat mereka menurun jika mengetahui hal ini ran " jawab mba fitri. " tapi cepat atau lambat mereka juga pasti akan mengetahuinya mba " ujar randi. " iya kamu benar, tapi lebih baik biarkan mereka fokus untuk konser mereka sendiri " ujar mba fitri. " baiklah mba kalau begitu saya pamit. saya harus segera menyelesaikan vidio promosi para member " ucap randi. randi kemudian keluar dari ruangan mba fitri. randi berjalan menuju parkiran motornya. di depan tempat latihan randi melihat julia sedang berdiri sendirian. julia tampak seperti sedang menunggu jemputan.
" juli belum pulang? " tanya randi. " lagi nunggu jemputan nih kak. kakak sendiri belum pulang? " tanya julia kembali. " ini sih rencananya baru mau pulang " ujar randi. " oh iya hati hati ya kak " jelas julia tersenyum kemudian julia mencoba menghubungi seseorang dengan ponselnya. saat itu randi belum beranjak dari sisi julia. julia terlihat sedikit cemas karena teleponnya tidak di angkat oleh seorang pun. " kenapa jul? gak ada yang angkat ya " tanya randi setelah melihat wajah julia yang cemas. " iya nih kak " jawab julia. " udah mau gelap nih. mau bareng? " ajak randi. " em gimana ya kak. kalau ketauan mangemen gimana kak? " tanya julia sedikit ragu. " ye kan ini mah cuma nebengin pulang. lagian juga gak ada di golden rule kan di larang nebeng pulang. ya anggap aja naik ojek. gimana mau? denger denger sih di sini sering ada kejadian aneh gitu. yah jadi hati hati aja kalau masih mau nunggu " canda randi sambil tersenyum. " ih kak randi jangan nakut nakutin. iya deh aku nebeng " ujar julia sambil ketakutan. " mau nunggu di sini apa ikut ke parkiran? " tanya randi lagi. " ikut lah kak serem gini " jelas julia. " ya udah yuk " ajak randi. randi dan julia berjalan menuju parkiran motor. sesampainya di parkiran motor, randi mberikan helem kepada julia. julia menerima helem itu dan memakainya. setelah menghidupkan mesin motornya barulah julia naik dan duduk di belakang. " kak jangan ngebut ngebut ya " pinta julia sebelum randi menggas motornya.
" iya tenang aja. jarang jarang nih bisa boncengin member jkt48. hehehehe " ujar randi kemudian mulai menggas motornya. sepanjang perjalanan julia banyak bertanya tanya kepada randi tentang member member senior dan juga tentang jkt48. terkadang randi juga menjawabnya dengan candaan. dengan petunjuk arah dari julia, akhirnya mereka sampai di rumah julia. julia langsug turun dan mengembalikan helem kepada randi. karena sudah malam dan randi juga harus menyelesaikan tugasnya, randi langsung kembali menjalankan motornya. sesampainya di rumah randi langsung menghidupkan komputer. tak lupa juga randi menyeduh kopi dan mie instan. randi tampak siap untuk berkerja keras malam itu. tak terasa hari telah berganti. randi pun sudah memposting vidio perkenalan para gen 5 di home page official jkt48 maupun di youtube. tak lupa juga randi memperlihatkan hasil vidionya kepada para member gen 5. " wih kak randi keren. vidionya bagus banget kak " ujar zahra setelah melihat vidio itu. " kalau gini pasti bakal banyak fans yang datang di konser kita nanti " ujar nurhayati. " ya kak randi udah berjuang keras buat kalian semua. jadi kalian semua juga harus berjuang lebih keras " sahut mba fitri yang tiba tiba datang. " iya temen temen, semuanya juga tergantung dengan kerja keras kita. kita juga harus memberikan yang terbaik buat para fans " ujar julia. " sebenarnya saya punya kabar buruk buat kalian. randi benar cepat atau lambat kalian pasti akan tau hal ini. sebenarnya jadwal konser kalian di theater akan bersamaan dengan jadwal para member senbatsu yang tampil di salah satu event di luar theater " jelas mba fitri.
" apa? jadi jadwal kami dengan jadwal member senbatsu bertabrakan? " tanya zahra kaget. " kalau gini gak mungkin para fans akan memilih untuk menonton kita " ujar puti sedikit kurang semangat. " iya kita gak mungkin bisa menang dari member senbatsu " sahut nurhayati. " ya semua tergantung dengan kerja keras kalian. kak randi juga sudah memikirkan strategi untuk kalian agar bisa menarik para fans. yah setidaknya membuat kalian di akui oleh para fans " ujar mba fitri. " bener kak? " tanya julia menjadi semangat kembali. " iya tapi semua juga tergantung gimana usaha kalian juga " jawab randi. " yeeeeey kak randi memang baik deh " ujar para member mulai kembali tersenyum. " ehhh inget tuh yang kak randi bilang. kak randi cuma bisa bantu. hasil akhirnya ya di tangan kalian sendiri " jelas mba fitri. " kalau gitu, kita harus semakin serius berlatih temen temen " ujar julia. para member gen 5 terus berlatih dengan semangat. begitu juga dengan randi yang terus mempromosikan konser perdana gen 5. bahkan randi juga mempromosikannya di akun sosial milik pribadinya. tak lupa juga randi menguploat beberapa momen momen saat para gen 5 berlatih dengan sangat semangat. tak sia sia postingan randi mendapatkan cukup banyak like dari para fiewer.

hari demi hari kembali berlalu dengan cepat. setiap harinya randi terus memantau perkembangan para member gen 5 yang berlatih dengan sekuat tenaga. setiap tetes keringat yang terjatuh melambangkan kerasnya perjuangan mereka. tak terasa event handsake pun tiba. para member senbatsu juga telah kembali dari jepang.

(tunggu lanjutannya ya di chapter ke 3........)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar